How to Shoot Properly in Futsal

Dalam bermain futsal, tentu kamu tidak diperbolehkan untuk menyentuh bola menggunakan tangan. Oleh karena itu, teknik futsal, terutama pengolahan bola dengan menggunakan kaki perlu diasah sebaik mungkin. Banyak teknik bermain futsal  yang dapat dikembangkan hanya melalui gerakan-gerakan kaki kamu, Bro! kamu dapat melakukan dribbling, passing, maupun shooting.

 

Nah, salah satu teknik bermain futsal yang amat penting adalah menembakkan bola (shooting). kamu harus dapat menembakkan bola ke arah gawang, khususnya ke titik di mana kiper tidak bisa menjangkaunya. Oleh karena itu, pastikan kamu menguasai teknik futsal satu ini, Bro. Caranya? Check these out!

 

1. Preparation

Pada langkah ini, posisikan tapak kaki sedemikian rupa hingga kamu siap menendang bola. Setelah itu, mantapkan arah tendangan kamu. Saat kamu bersiap untuk menembak, distribusikan berat badan hingga seimbang dan perbaiki postur kamu. Ketika sudah siap, mulailah menembak bola dengan menggunakan samping bagian dalam kaki kamu ke arah yang sudah kamu tentukan sebelumnya.

 

2. Contact

Ketika menembak, pastikan kamu mengayunkan kaki tembakan kamu ke arah depan, begitu juga dengan postur tubuh kamu. Hal ini akan menciptakan powerfulness dalam tembakan kamu.

 

3. Follow-through

Pastikan kamu memperhatikan arah ke mana bola kamu terbang. Pemain futsal yang baik tidak akan berhenti memperhatikan bola hanya karena ia telah selesai menendang ke arah gawang.

 

Memang terlihat agak rumit. Namun, jika kamu sudah menguasai teknik futsal  ini dan mempraktikannya dalam setiap kesempatan bermain, bukan hal yang tidak mungkin kamu dapat menjadi bintang lapangan di tim futsal kamu. Give it a try!

 

 

Sumber:

livestrong.com/article/459914-three-phases-of-shooting-a-soccer-ball/

livestrong.com/article/464483-types-of-kicking-in-soccer/

Diakses pada 25 Juni 2015